Merdeka membaca


"Negara kita memang telah merdeka dari penjajah, tetapi belum merdeka dalam membaca. Karena membaca adalah hak setiap warga Negara."

Indonesia telah merdeka sejak tahun 1945. Ya, memang Indonesia telah merdeka dari bangsa penjajah. Penajahan secara fisik. Akan tetapi penjajahan dalam bentuk yang lebih halus masih terjadi. Penjajahan kebodohan!
Indonesia telah merdeka dan bangsa ini berhak untuk menentukan nasib sendiri. Bangsa ini telah merdeka dan berhak melakukan apa saja. akan tetapi saudara-saudara kita di bagian timur Indonesia masih belum merdeka sepenuhnya. Mereka belum merdeka dalam membaca. Membaca adalah hak setiap warga Negara. Bukankah buku adalah jendela dunia? Jika fasilitas membaca tidak ada maka bagaimana mereka bisa membuka jendela dan melihat dunia?
Jangan salahkan pemerintah yang tak kunjung menyelesaikan permasalahan. Pemerataan pendidikan, peningkatan kualitas pendidikan, kualitas guru, kelengkapan sarana dan prasarana, dan pengajaran memang jauh dari impian.
Sebaiknya salahkan diri kita, bukankah kita tahu mengenai keadaan ini dan kita tidak melakukan tindakan apapun padahal kita bisa melakukan sesuatu, meski itu kecil dan tak seberapa. Kita menutup mata, telinga, dan berpaling dari mereka.
Dengan ini saya mengajak teman-teman sekalian untuk bersama-sama membantu saudara kita di Timur Indonesia sana. Dengan ini kita berhenti mengecam pemerintah, mengecam Negara yang tak berbuat apa-apa dan melakukan sesuatu untuk saudara kita. Untuk pendidikan kita. Untuk kemerdekaan membaca yang selayaknya dirasakan setiap warga Negara. Perjalanan 1000 langkah harus dimulai dari satu langkah!

Kondisi SD Inpres Ngulukedha Bajawa, Nusa Tenggara Timur, Indonesia
 

dan masih banyak lagi sekolah-sekolah yang memerlukan bantuan dan uluran tangan kita kawan...

Kami sangat mengharapkan bantuan berupa buku bacaan, buku pelajaran, ensiklopedia atau apapun yang berhubungan mengenai buku pembelajaran. selain itu kita dapat menyumbang dalam bentuk dana, tenaga, pikiran, ide atau gagasan untuk keberlangsungan proyek sosial ini.
Pendidikan bukan semata soal program atau jumlah guru. Lebih penting dari itu, apa peran kita didalamnya
contact person :

Wahyu Nugroho
hp       : 085727639649
twitter : @mazjey90

Tidak ada komentar:

Joint With